Laman

Jumat, 30 September 2016

Tugas T03: Menulis Artikel Ilmiah Populer Lingkup Teknik Industri

Aplikasi Model Sistem Dinamik untuk
Menganalisis Permintaan dan Ketersediaan
Listrik Sektor Industri

Abstrak
Seiring dengan meningkatnya pertumbuhan ekonomi nasional pada periode 2010 – 2011 yang meningkat 6,5 persen, sektor industri berperan besar dalam menjaga pertumbuhan ekonomi nasional. Adapun kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional adalah sebesar 24.3 persen. Peranan tertinggi dalam pertumbuhan ekonomi nasional pada tahun periode 2010 – 2011 (Badan Pusat Statistik) Pertumbuhan ekonomi kondusif menekankan perlunya manajemen energi yang efektif dan efisien untuk pemanfaatan dalam bidang industri. Industri dalam operasionalnya membutuhkan energi listrik sebagai penggerak mesin industri untuk menjalankan produksinya, seiring peningkatan jumlah produksi maka diikuti dengan permintaan energi listrik yang meningkat pula. Meskipun kapasitas energi meningkat setiap tahunnya tetapi belum mampu memenuhi permintaan energi listrik khususnya pada sektor industri.

Pendahuluan
Energi Listrik merupakan kebutuhan primer bagi seluruh lapisan masyarakat, Energi Listrik mempunyai banyak manfaat dalam kehidupan sehari – hari baik di sektor rumah tangga, transportasi maupun industri. Permintaan energi listrik tergantung pada kapasitas produksi industri listrik yang dikembangkan sesuai dengan nilai ekonomis dan tarif manfaat yang terkait dengan pemanfaatan kapasitas industri. Pasokan energi tergantung pada permintaan energi dan alokasi sumber daya keuangan untuk memenuhi permintaan listrik.
Alternatif energi produksi tergantung pada listrik terutama pembangkit listrik berbasis batubara dan pembangkit listrik tenaga air. Produksi listrik berbasis batubara adalah pasokan utama dalam ketersediaan energi listrik karena PLTA hanya mampu memproduksi energi listrik dalam skala kecil hal ini dikarenakan PLTA bergantung pada bahan baku produksi, dimana bahan baku produksi PLTA adalah air, di Indonesia sebagian besar sungai yang digunakan sebagai sumber Air dari PLTA merupakan sungai yang volume airnya bergantung pada air hujan.

Pemodelan Sistem dan Simulasi
Model merupakan representasi dari sistem nyata, suatu model dikatakan baik bila perilaku model tersebut dapat menyerupai sistem sebenarnya dengan syarat tidak melanggar prinsip-prinsip berfikir sistem. Dalam membangun suatu model sangat dipengaruhi oleh subjektivitas seseorang atau organisasi, maka perlu adanya penyempurnaan yang dilakukan secara terus-menerus dengan menggali informasi dan potensi yang relevan. Empat keuntungan penggunaan model dalam penelitian dengan menggunakan pendekatan sistem yaitu:
Pertama, Memungkinkan melakukan penelitian yang bersifat lintas sektoral dengan ruang lingkup yang luas, Kedua, Dapat melakukan eksperimentasi terhadap sistem tanpa mengganggu (memberikan perlakuan) tertentu terhadap sistem, Ketiga, Mampu menentukan tujuan aktivitas pengelolaan dan perbaikan terhadap sistem yang diteliti, dan Keempat, Dapat dipakai untuk menduga (meramal) perilaku dan keadaan sistem pada masa yang akan datang. Pembuatan model sistem dinamik umumnya dilakukan dengan menggunakan software yang memang dirancang khusus. Sofware tersebut seperti Powersim, Vensim, Stella, dan Dynamo. Dengan software tersebut model dibuat secara grafis dengan simbol-simbol atas variabel dan hubungannya.Yaitu meliputi dua hal yaitu struktur dan perilaku. Struktur merupakan suatu unsur pembentuk fenomena. Pola yang mempengaruhi keterkaitan antar unsur tersebut.
Dari hasil permodelan dan simulasi diperoleh untuk menganalisa permintaan energi listrik sektor industri berdasarkan kondisi saat ini dan memprediksi permintaan listrik industri di masa depan serta bagaimana ketersediaan energi listrik di masa depan.

DAFTAR PUSTAKA

Marsudi, Djiteng. Pembangkitan Energi Listrik. Edisi Kedua.Jakarta : Erlangga (2011).
Winardi. Pengantar Tentang Teori Sistem dan Analisis Sistem. Mandar Maju, Bandung, (1989).
Avianto, Teten (2010). Catatan Pelajaran Pada Kursus Analisis Kebijakan Menggunakan Model System Dynamics. Bandung: Program Magister Studi Pembangunan ITB.
Sofyan, Arif. (2011, September 28). Konsep Sistem Dinamik. Pengantar Sistem Dinamik 6-15.


Presley A. (2010). Langkah Melakukan Simulasi. Structured Models And Dynamic Systems Analysis 521-523.

1 komentar:

  1. @C33-TRI

    Artikel yang bagus menurut saya. Dengan pertumbuhan kebutuhan listrik untuk masyarakat yang semakin meningkat mungkin sangat diperlukan penelitian seperti diatas. Namun sangat disayangkan pembahasan kurang lengkap. Seperti tahapan penelitian seperti apa dan tujuan dilakukan penelitian tersebut apa masih belum di jelaskan.

    BalasHapus

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.