.

Kamis, 11 Mei 2017

Teknologi Bersahabat atau Jahat?

Kejadian pada kehidupan sehari-hari fenomena alam yang terjadi jarang sekali berkaitan dengan reaksi nuklir, hampir semua selalu berhubungan dengan gravitasi dan elektromagnetisme. Keduannya adalah yang kita ketahui bagian empat dasar gaya dari alam, dan bukanlah yang terkuat.
Namun dua lainnya, gaya nuklir lemah dan gaya nuklir kuat, adalah gaya yang bekerja pada range yang pendek dan tidak bekerja diluar inti atom. Inti atom sendiri terdiri dari muatan positif yang sesungguhnya akan saling menjauhi jika tidak ada suatu gaya yang menahannya.
Nuklir sendiri berasal dari bahasa latin yaitu nucleus yang berarti inti. Yang dimaksud dalam pembahasan ini ialah dalam reaksi nuklir hanya melibatkan electron saja. Reaksi nuklir adalah suatu proses dimana dua nucleus atau partikel nuklir bertubrukan, untuk memproduksi hasil yang berbeda dari awal.
Reaksi nuklir dibagi menjadi 2 :
  1. Reaksi Fusi Nuklir : Reaksi peleburan dua atau lebih inti atom menjadi atom baru dan menghasilkan energi, juga dikenal sebagai reaksi yang bersih.Contoh reaksi fusi nuklir adalah reaksi yang terjadi dihampir semua inti bintang di alam semesta.
  2. Reaksi Fusi Nuklir : Reaksi peleburan dua atau lebih inti atom menjadi atom baru dan menghasilkan energi, juga dikenal sebagai reaksi yang bersih.Contoh reaksi fusi nuklir adalah reaksi yang terjadi dihampir semua inti bintang di alam semesta.

Dalam reaksi nuklir, terdapat reactor sebagai tempat untuk terjadinya reaksi nuklir, penyimpanan dan penanganan laangsung terhadap bahan bakar nuklir. Di dalam reactor nuklir itu sendiri tersusun atas 6 komponen dasar, yang meliputi:
  • Bahan Bakar Nuklir
  • Moderator
  • Reflector
  • Pendingin
  • Batang Kendali
  • Perisai

Nuklir juga termasuk senjata atau alat peledak yang mendapatkan daya ledaknya dari reaksi nuklir, entah itu dari reaksi fusi atau fisi nuklir atau bisa dari kombinasi keduanya. Keduanya melepaskan sejumlah besar energi dari sejumlah kecil massa, bahkan alat peledak nuklir kecilpun dapat menghancurkan sebuah kota dengan ledakan, api dan radiasi. Senjata nuklir disebut juga senjata pemusnah massal, penggunaan dan pengendaliannya telah menjadi aspek kebijakan internasional sejak kehadirannya.
Senjata radiologis adalah tipe senjata nuklir yang dirancang untuk menyebarkan material nuklir yang berbahaya ke wilayah musuh. Dan senjata tipe ini tidak memiliki daya ledak seperti reaksi fisi dan fusi nuklir, dan mengkontaminasi sebagian besar wilayah untuk membunuh banyak orang. Senjata radiologis tidak pernah dilepaskan karena tidak berguna bagi angkatan bersenjata konvensional. Namun tipe senjata ini meningkatkan kekhawatiran terhadap terorisme nuklir.
Peggunaanya dalam kehidupan manusia :
  • Energi Nuklir

Energi nuklir adalah tipe teknologi yang melibatkan penggunaan terkendali  dari reaksi fisi nuklir untuk melepaskan energi, termasuk propulsi, panas dan pembangkitan energi listrik. Energi nuklir diproduksi oleh reaksi nuklir terkendali yang menciptakan panas dan digunakan untuk memanaskan air, memproduksi uap, dan mengendalikan turbin uap. Turbin ini digunakan untuk menghasilkan energi listrik atau melakukan pekerjaan mekanis. Lihat reaktor nuklir.
  • Aplikasi Medis

Aplikasi medis dari teknologi nuklir dibagi menjadi diagnosis dan terapi radiasi, perawatn efektif bagi penderita kanker. Pencitraan (sinar X dan sebagainya), penggunaan teknesium untuk diberikan pada molekul organik, pencarian jejak radioaktif dalam tubuh sebelum di ekskresikan oleh ginjal dan lain-lain.
  • Aplikasi Industri

Pada eksplorasi minyak dan gas, penggunaan teknologi nuklir  berguna untuk menentukan sifat dari bebatuan di sekitar seperti porositas dan litografi. Teknologi ini melibatkan penggunaan neutron atau sumber energi sinar gamma dan detektor radiasi yang ditanam didalam bebatuan yang akan diperiksa.
  • Aplikasi Komersial

Ionisai dari Americium -241 digunakan pada detektor asap dengan memanfaatkan radiasi alfa. Tritium digunakan bersama fosfor pada rifle digunakan untuk meningkatkan akurasi penembakan pada malam hari. Perpendaran tanda “exit” menggunakan teknologi yang sama.
  • Pemrosesan Makanan dan Pertanian

Irradiasi adalah proses memaparkan makanan dengan ionisai radiasi dengan tujuan menghancurkan micro organisme, bakteri, virus atau serangga yang diperkirakan ada pada makanan. Jenis radiasi yang digunakan adalah sinar gamma, sinar x, dan elektron yang dikeluarkan oleh mempercepat elektron. Aplikasi lainnya yaitu pencegahan proses pertunasan, penghambat pemasakan buahan, peningkatan daging buah, dan peningkatan rehidrasi. Secara garis besar, irradiasi adalah pemaparan suatu bahan ke radiasi untuk mendapatkan manfaat teknis.

Stasium uap elektrik Shusquehanna, sebuah reaktor air mendidih (Boiling Water Reactor). Reaktor ini terletak didalam gedung penahan berbentuk segi empat didepan menara pendingin.

Kecelakaan nuklir biasanya terjadi karena energi yang terlalu besar yang sangat seringkali berbahaya. Pada sejarahnya kecelakaan nuklir pertama kali terjadi melibatkan pemaparan radiasi yang fatal. Marie Curie meninggal akibat aplastik amenia yang merupakan hasil pemaparan nuklir tingkat tinggi.
Kecelakaan radiologis dan nuklir sipil sebagian besar melibatkan pembangkit listrik tenaga nuklir. Yang paling sering adalah pemaparan nuklir terhadap pekerjanya akibat kebocoran nuklir. Kebocoran nuklir adalah istilah yang merujuk pada bahaya serius dalam pelepasan material nuklir ke lingkungan sekitar. Yang terkenal adalah kasus Three Mile Island di Pennsylvania dan Chernobyl di Ukraina.

Tiga reaktor di Fukushima mengalami panas berlebih (overheated), sehingga menyebabkan kebocoran dan akhirnya meledak, yang akhirnya melepaskan banyak material radioaktif ke udara.

Organisasi-organisasi yang Mengurusi Masalah Nuklir :
Melawan
Friends of the Earth International, sebuah jaringan organisasi di 77 negara.
Greenpeace International, sebuah organisasi lingkungan no-pemerintah yang memiliki kantor di 41 negara.
Nuclear Information and Resource Service (International)
Sortir du nucleaire (Kanada)
Sortir du nucleaire (Perancis)
Pembina Institute (Kanada)
Institut Energi dan Penelitian Lingkungan (Amerika Serikat)
Pendukung
Asosiasi Nuklir Dunia, sebua konfederasi yang mengurusi masalah produksi energi nuklir (Internasional)
Badan Energi Atom Internasional (IAEA)
Institut Energi Nuklir (Amerika Serikat)
Perkumpulan Nuklir Amerika (Amerika Serikat)
Otoritas Energi Atom Britania Raya (Britania Raya)
EURATOM (Eropa)
Atomic Energy of Canada Limited (Kanada)
Environmentalists for Nuclear Energy (Internasional)

DAFTAR PUSTAKA
  • Radityatama ,RY. 2013. Nuklir. BATAN Tenaga Nuklir Nasional http://ssllaasshh.blospot.co.id/
  •  “Key World Energy Statistic 2007” (PDF).International Energy Agency. 2007. Diakses 2008-06-21
  • Union-Tribune Editorial Board (March 27, 2011). “The nuclear controversy”.Union-Tribun
  • James J. MacKenzie. Review of The Nuclear Power Controversy by Arthur W. Murphy The Quarterly Review of Biology, Vol. 52, No. 4 (Dec., 1977), pp. 467-468.
  • In February 2010 the nuclear power debate played out on the pages of the New York Times, see A Reasonable Bet on Nuclear Power and Revisting Nuclear Power: A Debate and A Comeback for Nuclear Power?
  • U.S. Energy Legislation May Be ‘Renaissance’ for Nuclear Power.
  •  Share. “Nuclear Waste Pools in North Carolina”.  Projectcensored.org. Diakses tanggal 2010-08-24.
  • NC WARN >> Nuclear Power.
  • Sturgis, Sue. “Investigation : Revelation about Three Mile Island disaster raise doubts over nuclear plant safety”.  Southernstudies.org. Diakses tanggal 2010-08-24.
  • The Worst Nuclear Disaster
  • Strengthening the Safety of Radiation Sourcesp. 14.
  • https://id.wikipedia.org/wiki/Daya_nuklir
  • http://www.batan.go.id/index.php/id/publikasi-2/artikelnuklir/148-kenqli-iptek-nuklir-gunakan-manfaatnya




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.