Sabtu, 08 April 2017
PANEL DAN FUNGSINYA
Panel adalah susunan beberapa bidang yang membentuk suatu kesatuan bentuk dan fungsi. Panel listrik merupakan tempat pengaturan pembagi dan pemutus aliran listrik. Pada umumnya pengontrolan di industri ada dua jenis yaitu jenis manual dan jenis otomatis.
Pengontrolan manual adalah pengontrolan motor listrik yang dilayani dengan alat kontrol manual. Alat kontrol manual antara lain menggunakan: TPDT, Saklar pisau, Saklar ON / OFF, Pengontrolan tromol (drum controller) Pengontrolan otomatis adalah pengontrolan motor listrik yang menggunakan peralatan listrik tanpa melibatkan manual. Komponen dalam panel kontrol antara lain: Saklar magnet / Magnetic kontaktor, Pengaman motor, Time Delay relay (TDR), Tombol tekan ON (Push button on), Tombol tekan OFF (Push button off), Lampu indikator, Konduktor / Kabel, Rel omega , Rel sirip, Terminal deret LEGRAND.
Panel listrik dibedakan menjadi dua, yaitu panel daya dan
panel distribusi listrik.Panel daya adalah tempat untuk menyalurkan dan
mendistribusikan energi listrik dari gardu induk step down kepanel-panel
distribusinya. Panel distribusi listrik berguna untuk mengalirkan energi
listrik dari pusat atau gardu induk step down. Sedangkan yang dimaksud panel
distribusi daya adalah tempat menyalurkan dan mendistribusikan energi listrik
dari panel daya kebeban panel (konsumen) baik untuk istalasi tenaga maupun
untuk instalasi penerangan
KOMPONEN
KOMPONEN PADA PANEL
- Komponen Panel Secara Umum
Komponen
utama panel secara umum, terdidi dari: MCCB,MCB, ELCB, Grounding, CT, Surge
Arrest.
- MCCB
MCCB
singkatan dari Moulded Case Circuit Breaker, merupakan alat pengaman yang dalam
proses operasinya mempunyai dua fungsi yaitusebagai pengaman dan sebagai alat
penghubung. Jika dilihat dari segi pengaman, makaMCCB dapat berfungsi sebagai
pengaman gangguan arus hubung singkat dan arus bebanlebih
- MCB
Singkatan
dari Mini Circuit Breaker yang memiliki fungsi sebagai alat pengaman arus
lebih. MCB ini memproteksi arus lebih yang disebabkan terjadinya beban lebih
dan arus lebih karena adanya hubungan pendek. Dengan demikian prinsip dasar
bekerjanya yaitu untuk pemutusan hubungan yang disebabkan beban lebih dengan
relai arus lebih seketika digunakan electromagnet
- GFCI
GFCI
singkatan dari Ground Foult Circuit Interruption ialah semacam Circuit
Breaker yg bereaksi lebih cepat dari MCB. Komponen panel listrik ini akan
memantau listrik lebih rinci dan jika terdapat short atau kabel terkelupas dan
mengenai manusia.
- CT (Current Transformer)
Fungsi dari komponen panel listrik ini yaitu sebagai
penurun arus dan atau tegangan pada box panel
- Surge Arrest,
peralatan
atau komponen panel listrik ini sebagai pengaman listrik dari kejutan listrik
yg berlebihan.
DAFTAR
PUSTAKA.
http://alphanet.co.id/maintenance-dan-service-panel-listrik/
http://blog.dayaciptamandiri.com/2012/11/mengenal-fungsi-dan-komponen-panel.html
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.