Oleh : Muhammad Reza Wahyu.A.
Dampak Positif dan Negatif Sains Dan Teknologi
Sains adalah ilmu yang bersifat
teoritis. Sehingga sains tidak mewiliki wujud, dan hanya bisa dipelajari.
Sehingga nantinya akan menghasilkan teknologi. Teknologi sendiri, diciptakan
melalui dasar sains bersifat praktis dan berbentuk. Sehingga teknologi dikembangkan
dan diciptakan untuk mempermudah atau membebaskan pekerjaan manusia.
Seperti :
-Jaringan internet yang memudahkan komunikasi dan menjadi
media pemberitaan yang mudah diakses semua orang.
-Penemuan
obat untuk mengobati berbagai macam jenis penyakit.
-Pembangunan
yang semakin maju dan dapat menjadi lahan pekerjaan untuk sumber daya manusia.
Namun dalam penerapan dari kedua
hubungan tersebut, tentu memiliki dampak positif dan dampak negatif. Oleh
karena itu, perlu diadakan kewaspadaan terhadapa perkembangan Sains dan
Teknologi ini. Agar penerapan dari kedua hubungan ini tidak disalahgunakan.
Seperti :
-Penyalahgunaan
teknologi untuk berbuat kecurangan dan kejahatan.
-Teknolgi
seringkali membuat manusia terlena dan tidak menghiraukan sekitarnya, seperti
slogan: mendekatkan yang jauh dan menjauhkan yang dekat.
-Pembakaran
hutan yang merusak habitat mahluk hidup sekitarnya dan asapnya dapat mencemari
udara. Polusi udara ini jelas memberi dampak negatif untuk kesehatan manusia.
-Pemanasan
global (global warming) yang dihasilkan dari limbah industri yang berupa gas
karbon dioksida yang terlepas ke langit hingga merusak lapisan ozon.
Pengaruh
Sains Dan Teknologi
Pemanfaatan
sains dan teknologi di Indonesia bahkan di dunia telah membawa dampak yang
besar pada kehidupan manusia saat ini. Perkembangan sains dan teknologi telah
memiliki banyak manfaat yang sudah dirasakan oleh seluruh manusia di dunia.
Namun, tentu saja dalam hal ini, perkembangan sains dan teknologi memiliki
manfaat atau dampak yang positif atau dampak negatif.
Dampak
Positif Sains Dan Teknologi
• Informasi apapun dan dimanapun dapat
diakses atau diketahui dengan mudah melalui internet.
• Komunikasi sudah tidak dapat dipisahkan
dengan jarak.
• Pertumbuhan ekonomi memiliki kemajuan yang
pesat.
• Mudahnya mengatur kegiatan, keuangan, atau
apapun dalam hidup kita.
• Meningkatkan rasa percaya diri.
• Terbentuknya sistem pembelajaran yang lebih
modern yang memudahkan pelajar maupun pengajar.
Dampak
Negatif Sains Dan Teknologi
• Pemanfaatan teknologi internet untuk
kejahatan masa kini.
• Penyalahgunaan situs sebagai media
penyebaran hal SARA, Porno, dan sejenisnya.
• Kemerosotan moral masyarakat, khususnya di
kalangan remaja.
• Semakin mudahnya kebocoran rahasia.
• Munculnya senjata baru yang dapat mengancam
peradaban manusia.
• Terorisme yang semakin banyak terjadi.
Sumber :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.