.

Jumat, 25 Maret 2016

Principles and Application of Photochemistry

Contoh Resensi Buku IlmiahJudul buku : Principles and Application of Photochemistry
Penulis : Brian Wardle
Penerbit : John Wiley & Sons, Ltd
Cetakan Ke-: Pertama
Tahun Terbit: 2009
Jumlah Halaman : 267 halaman
ISBN : 978-047-00-1493-6

Buku Principles and Applications of Photochemistry menggambarkan tentang pemaparan materi dan prinsip-prinsip  dari aplikasi fotokimia.
Dimulai dari Bab 1 dan Bab 2, yang merupakan pengantar konsep dari materi dan cahaya serta cakupan interaksi dalam bentuk sebuah elektron. Bab 3-6 berkaitan dengan proses penonaktifan elektron yang berada dalam keadaan tereksitasi. Bab 7 dalam memberikan gambaran tentang sifat dan reaksi fotokimia serta perbedaannya dengan reaksi termal.  Bab 8 dan 9 mencakup reaksi-reaksi yang terjadi pada proses fotokimia.  Bab 10 membahas tentang mekanisme reaksi fotokimia. Bab 11 dan 12 mengambarkan aplikasi dari reaksi fotokimia didalam kehidupan sehari-hari serta aplikasinya dalam pengembangan teknologi.
Buku ini sudah menambah pustaka buku-buku ilmiah yang khusus membahas tentang salah satu reaksi kimia khusus yang menggunakan cahaya (fotokimia). Buku ini hadir untuk memberikan wawasan kepada peneliti serta mahasiswa-mahasiswa sains, baik jurusan kimia maupun yang menekuni reaksi fotokimia dalam studinya untuk lebih memahami reaksi-reaksi serta mekanismenya. Buku ini terbilang baru karena diterbitkan pada tahun 2009 sehingga info dan teori-teori baru sudah tercakup di dalamnya.
Kelebihan Buku ini menurut saya adalah:
1.  Adanya pembahasan yang menggunakan grafik dan gambar sehingga pembaca tidak perlu berangan-angan mengenai materi yang sedang dibaca..
2.  Mudah dipahami. karena materi disusun dengan konsep yang matang sehingga pembaca tidak merasa kebinggungan dengan materi pembahasan yang ada, hal ini dikarenakan oleh pembahasan yang terstruktur dan sistematis.
3. Kemudahan mengakses buku ini dengan tersedianya dalam bentuk ebook.
4. Pemilihan kata-kata dan kalimat yang sederhana sehingga pembaca dapat dengan mudah memahami maksud dari penulis
Kelemahan Buku ini menurut saya adalah:
1.  Gambar yang disajikan tidak berwarna sehingga jadi kurang menarik
2. Penggunaan kertas yang tidak efisien sehingga banyak ditemukan halaman kosong.
3. Penggunaan kata-kata yang terlalu baku sehingga terkesan membosankan.

3.      PENUTUP
   
a.       Kritik
Penyajian gambar kurang menarik karena tidak adanya penggunaan warna didalam gambar tersebut, halaman kosong dibiarkan kosong tanpa menyisipkan kata atau gambar.
b.       Saran
Pemilihan kata-katanya agar dibuat lebih menarik lagi sesuai perkembangan bahasa, agar tidak membosankan.
c.       Kesan
Menurut saya buku ini mudah dipahami bagi semua kalangan, semua umur, terutama untuk pengetahuan sains mahasiswa meskipun pembahasannya mengenai kimia namun pembaca bisa dengan mudah memahami isi buku.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.