Di
era globalisasi sekarang ini banyak sekali bermunculan social media. Bukan
hanya orang dewasa saja yang menggunakan social media, bahkan pelajar sekolah
dan anak-anak yang belum cukup umur juga sudah akrab dengan social media yang
sekarang sedang berkembang. Berawal dari Friendster, kemudian Facebook,
Twitter, Skype, Foursquare, Line, What’s App, Path, Instagram, dan mamasih
banyak lainnya. Banyak dampak yang dapat ditimbulkan dari pemakaian social media
yaitu dampak Positif dan negative.
Dampak positif Media sosial
Sosial media merupakan alat bergaul yang sangat praktis,
karena dalam berinteraksi tidak membutuhkan waktu dan biaya yang mahal. Meskipun banyak
penyalahgunaan atau dampak negatif yang disebabkan oleh sosial media, tetapi
juga dari dampak negatif tersebut masih banyak dampak positif yang didapat dari
penggunaan sosial media. Diantaranya sebagai berikut:
1. Mempererat
silaturahim
Dalam hal
bersilaturahim, penggunaan media sosial ini sangat cocok untuk dapat
berinteraksi dengan orang yang berjauhan tempat tinggalnya, misalnya berbeda
kota, pulau, bahkan negara.
2. Menambah wawasan dan pengetahuan
Akhir-akhir ini
banyak akun sosial media yang selalu membagi wawasan dan pengetahuan, hal ini
sangat menarik karena kita dapat menambah wawasan dan pengetahuan secara
praktis. Penyajian wawasan dan pengetahuan pun bisa didapatkan ketika ada akun
sosial media yang berbagi ilmunya tentang bidang ilmu tertentu secara khusus,
bahkan disampaikannya dapat oleh dosen suatu perguruan tinggi misalnya.
3. Menyediakan informasi yang tepat dan akurat
Informasi dapat
kita peroleh dari sosial media, baik itu informasi perguruan tinggi, lowongan
kerja, ataupun beasiswa. Selain
itu, pada saat ini bermunculan juga instansi-instansi pemerintahan yang mulai
bersosialisasi lewat sosial media, sehingga informasi seputar pemerintahan pun
dapat kita ketahui lewat sosial media.
4. Menyediakan ruang untuk berpesan positif
Penggunaan
sosial media saat ini sudah banyak digunakan oleh para tokoh agama,ulama, ataupun motivator. Maka dalam
hal ini, kita bisa mendapatkan suntikan energi positif yang mereka tulis di
sosial media.
5. Mengakrabkan hubungan pertemanan
Media sosial
akan mengakrabkan suatu pertemanan, kala seseorang malu bertanya di dunia
nyata, maka kebiasaan orang yang malu berkomunikasi di dunia nyata mereka akan
mencoba untuk kenal lebih dekat melalui sosial media, karena disana mereka akan
saling berbagi tentang hobi mereka, kegiatan, ataupun hal lainnya yang dapat
membuat hubungan pertemanan mereka menjadi lebih akrab.
Dampak Negatif jejaring sosial
1. Anak
dan remaja menjadi malas belajar berkomunikasi di dunia nyata. Tingkat
pemahaman bahasa pun menjadi terganggu. Jika anak terlalu banyak berkomunikasi
di dunia maya, maka pengetahuan tentang seluk beluk berkomunikasi di kehidupan
nyata, seperti bahas tubuh dan nada suara, menjadi berkurang.
2. Situs
jejaring social akan membuat anak dan remaja lebih mementingkan diri sendiri.
Mereka menjadi tidak sadar akan lingkungan sekitar mereka, karena kebanyakan
menghabiskan waktu di internet. Hal ini dapat mengakibatkan anak menjadi kurang
berempati di dunia nyata.
3. Bagi
anak dan remaja, tidak ada aturan ejaan dan tata bahasa di jejaring social. Hal
ini akan membuat mereka semakin sulit membedakan anatara berkomunikasi di situs
jejaring social dan dunia nyata. Hal ini tentunya akan mempengaruhi
keterampilan menulis mereka di sekolah dalam hal ejaan dan tata bahasa.
4. jejaring
social adalah lahan subur bagi predator untuk melakukan kejahatan. Kita tidak
akan pernah tahu apakah seseorang yang baru di kenal anak kita di internet,
menggunakan jati diri yang sesungguhnya.
5. Pornografi
: Anggapan yang mengatakan bahwa internet identik dengan pornografi, memang
tidak salah. Dengan kemampuan penyampaian informasi yang dimiliki internet,
pornografi pun merajalela. Untuk mengantisipasi hal ini, para produsen browser
melengkapi program mereka dengan kemampuan untuk memilih jenis home page yang
dapat di akses. Di internet terdapat gambar-gambar pornografi dan kekerasan
yang bisa mengakibatkan dorongan kepada seseorang untuk bertindak kriminal.
6. Penipuan
: Hal ini memang merajalela di bidang manapun. Internet pun tidak luput dari
serangan penipu. Cara yang terbaik adalah tidak mengindahkan hal ini atau
mengkonfirmasi informasi yang Anda dapatkan pada penyedia informasi tersebut.
7. Carding
: Karena sifatnya yang real time (langsung), cara belanja dengan menggunakan
Kartu kredit adalah cara yang paling banyak digunakan dalam dunia internet.
Para penjahat internet pun paling banyak melakukan kejahatan dalam bidang ini.
Dengan sifat yang terbuka, para penjahat mampu mendeteksi adanya transaksi
(yang menggunakan Kartu Kredit) on-line dan mencatat kode Kartu yang digunakan.
Untuk selanjutnya mereka menggunakan data yang mereka dapatkan untuk
kepentingan kejahatan mereka.
8. Perjudian
: Dampak lainnya adalah meluasnya perjudian. Dengan jaringan yang tersedia,
para penjudi tidak perlu pergi ke tempat khusus untuk memenuhi keinginannya.
Anda hanya perlu menghindari situs seperti ini, karena umumnya situs perjudian
tidak agresif dan memerlukan banyak persetujuan dari pengunjungnya.
Sumber
Referensi :
- http://dampakpositifdannegatifsitus.blogspot.com/
- http://media.kompasiana.com/new-media/2013/10/30/dampak-positif-sosial-media-604919.html
- http://dampakpositifdannegatifsitus.blogspot.co.id/
- https://www.academia.edu
- http://aldaandthedreams.blogspot.co.id
- http://carilalubaca.blogspot.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.