.

Selasa, 26 Maret 2019

DRONE DI BIDANG PERTANIAN

Banyak sekali saat ini orang menggunakan drone untuk kepentingan pribadi maupun untuk pekerjaan seperti membuat video travelling dan lain sebagainya. Namun banyak orang yang belum tahu bahwa droneini bisa digunakan untuk keperluan pertanian.
 Pertaniandi Indonesia masih membutuhkan pertolongan teknologi, khususnya dalam meningkatkan hasil pangan dan perawatan. Startup Beehive Drones melihat, teknologi drone atau pesawat nirawak menjadi inovasi tepat dalam membantu petani menyelesaikan tugas.Economic Transformation Program (ETP) menekankan kepada penggunaan teknologi bagi membantu pengeluaran tanaman secara optimum. Aplikasi dron dalam pengeluaran tanaman semakin popular dan mendapat tempat dikalangan pengeluar. Objektif kertas ini adalah untuk memperkenalkan operasi yang boleh dilaksanakan bagi aktiviti pertanian dengan menggunakan teknologi dron, seperti analisis tanah dan kawasan, kawalan perosak, anggaran hasil dan biomas, status kesihatan tanaman, pemetaan kawasan pertanian, serta status keperluan air tanaman.


Apa sih itu Drone? Mungkin sebagian dari Anda ada yang masih asing dengan kata Drone. Padahal saat ini sudah banyak orang -lebih tepatnya anak muda- menggunakan sebuah alat yang disebut Drone tersebut, Secara umum, Drone merupakan sebuah kendaraan udaha tanpa awak. Bentuk Drone menyerupai pesawat terbang atau juga helikopter dalam ukuran kecil yang dapat di operasikan tanpa dikendarai oleh awak atau pilot. Alat canggih ini menggunakan remote control untuk dapat mengontrol Drone saat terbang di udara. Oleh sebab itu banyak anggota militer yang memanfaatkan alat canggih ini untuk dapat menyelesaikan berbagai macam misi yang mempunyai resiko tinggi untuk pesawat yang dikendarai oleh pilot.





Perkembangan Drone Pertanian

Khususnya di luar negeri, penggunaan drone di bidang pertanian sebenarnya bukanlah hal yang baru. Sebelumnya, pertanian industri yang dipelopori oleh perusahaan perkebunan internasional sudah menggunakan drone untuk pemetaan lahan. Kolaborasi perusahan pertanian besar dengan inovator, perusahaan rintisan belakangan ini membuat perkembangan inovasi drone pertanian berkembang pesat. Di Indonesia semarak ide dan isu drone pertanian muncul lima tahun belakangan. Tercatat pada tahun 2015 PT Yanmu Indonesia sebagai provider, agen resmi penjualan UAV/Drone dari Sensefly (startup drone asal Swiss) telah memasarkan eBee drone sejak tahun 2013, awal tahun 2018 pemuda asal Temanggung membuat dan mengembangkan drone untuk pertanian, dan yang terakhir Tim BeeHive, inovator drone pertanian yang terdiri ari mahasiswa asal Indonesia, berhasil masuk final kompetisi imagine cup 2018 yang diselenggarakan oleh Microsoft.

Fungsi Kegunaan Drone Untuk Umum 

Pihak militer menggunakan alat canggih ini untuk dapat melakukan berbagai macam aktifitas intelejen yaitu dapat memonitor seluruh wilayah yang sangat berbahaya melalui udara tanpa harus mengirimkan pesawat berpilot. Kemudian kegunaan Drone untuk badan pemerintah biasanya digunakan sebagai alat pemetaan menggunakan jalur udara.  Drone juga dimanfaatkan oleh perusahaan-perusahaan agar dapat digunakan untuk membawa atau mengantarkan barang. Fungsi lainnya dari Drone tidak hanya itu saja, alat ini juga dimanfaatkan untuk mengambil potret gambar atau video dengan memanfaatkan fasilitas kamera yang diambil dari ketinggian kemudian juga dapat digunakan untuk pembuatan film.

Fungsi Kegunaan Drone Untuk Pertanian

Walaupun sekarang ini di Indonesia pasar drone pertanian lebih terkonsentrasi untuk pasar industri, melihat perkembangan penggunaan dan inovasi teknologi sekarang, bukan tidak mungkin kedepan merambah pasar pertanian umum, setiap petani menggunakan drone.
Adapun drone pertanian pada umumnya dikembangkan dengan tiga fungsi utama yang bermanfaat untuk pertanian, diantaranya:

1. Pemetahan lahan & tanaman

Memetakan lahan dan mengidentifikasi jumlah dan umur tanaman. Kemampuan drone pertanian untuk survei tanaman dan pemetaan meliputi penggambilan gambar secara otomatis dengan menggunakan sensor dan kamera, dan penggunaan GPS untuk menentukan titik-titik pengambilan gambar.
Pemetaan lahan dan tanaman dengan menggunakan drone dapat lebih tepat, atau presisi dan dan cepat.

2. Penyiraman dan penyemprotan

Dorne dapat melakukan penyemprotan secara lebih merata dan tertakar dibanding penyemprotan dengan menggunakan traktor dan sekaligus juga mengurangi biaya. Yamaha RMAX menjadi drone pertama yang mengantongi ijin standar penggunaan dalam penyerbukan atau penyeprotan dengan membawa beban angkut 24,94 kg pupuk atau obat. 

3. Monitoring kesehatan tanaman

Teknologi Drone pertanian memungkinkan secara konstan memonitor tanaman dan ternak melalui citra udara untuk mengidentifikasi kendala/permasalahan yang tidak bisa dilihat langsung di ladang, tingkat kandungan air pada tanaman, identifikasi hama yang melekat pada tanaman, dan tingkat kesehatan tanaman yang dilihat dari tingkat kehijauan daun, dengan menggunakan teknologi sensor infra merah.

Drone Untuk Petani

Salah satu perusahaan produsen dan pengembang drone di Indonesia adalah PT Famindo Inovasi Teknologi (PT FIT). PT Famindo Inovasi Teknologi adalah perusahaan pertama yang membangun pabrik drone di Indonesia PT Famindo Inovasi Teknologi mengembangkan dua drone pertanian SKYRO MAO1-A dan SKYRO MAO1-B dengan sepesifikasi, eunggulan dan kegunaan masing-masing.
Peluang pasar drone pertanian di Indonesia sangat besar. Tentunya diperlukan penyesuaian model bisnis dan feature-feature khusus agar dapat menjangkau dan diterima pasar. Dengan tingkat fleksibilitas dan independensinya, perusahaan rintisan drone pertanian berpotensi untuk meng-eksplor dan menjangku pasar pertanian umum.


DAFTAR PUSTAKA :

http://www.immersa-lab.com/drone-teknologi-canggih-yang-serbaguna.htm
https://doss.co.id/news/MENGENAL-ISTILAH-PENGERTIAN-DAN-JENIS-DRONE
https://genagraris.id/see/perkembangan-fungsi-dan-potensi-drone-pertanian-di-indonesia
https://en.wikipedia.org/wiki/Drone
https://www.famindoinovasiteknologi.com/


















Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.