.

Sabtu, 16 September 2017

Indonesia dapat dengan mudahnya membuat nuklir !!!

                               PEMANFAATAN ENERGI NUKLIR DI INDONESIA

Muhammad Zainudin,@G07,Proyek B02.

Pendahuluan
     Seperti yang kita tahu Indonesia mempunyai sumber daya alam yang melimpah termasuk uranium ,yaitu bahan baku pembuat nuklir. Tempat tersebut berada di daerah mamuju Sulawesi barat.tempat ini merupakan uranium terbaik di Indonesia.
     
pic from google
Dilansir dari halaman web (Jakarta-IDB) Indonesia disebut dapat dengan mudah membuat senjata nuklir apabila diinginkan. Hal itu dikarenakan Indonesia kini telah memiliki teknologi nuklir yang cukup maju untuk membuat senjata nuklir. “Patut diketahui Indonesia dapat dengan mudah memiliki senjata nuklir jika mau. Teknologi nuklir yang kini Indonesia miliki dapat dengan mudah diubah menjadi teknologi untuk mebuat senjata nuklir,” ujar anggota Komisi I DPR, M. Nadjib, dalam seminar Kawasan ASEAN Bebas Nuklir di Hotel Borobudur, Jakarta, Selasa (12/2/2013). “Itu sebabnya komunitas internasional mengawasi sangat ketat negara-negara yang diketahui memiliki tenaga nuklir, seperti Iran,” lanjut Nadjib.
     
Nadjib menyebut komunitas internasional curiga dengan niat Iran untuk mengembangkan teknologi nuklir karena teknologi tersebut memang dapat dengan mudah diselewangkan untuk membuat senjata nuklir. “Iran walaupun sampai sekarang tidak terbukti mengembangkan senjata dan mau bekerja sama dengan IAEA, namun tetap saja pihak Barat curiga dengan Iran,” terang anggota DPR itu

      Dikutip dari anggota Komisi I DPR, M. Nadjib pada seminar Kawasan ASEAN Tanpa Senjata Nuklir di Hotel Borobudur, Jakarta, Selasa (12/2/2013). “Indonesia Memilih Untuk Tidak Akan Pernah Buat Senjata Nuklir. indonesia sudah berkomitmen untuk tidak membuat senjata nuklir. Indonesia hanya akan menggunakan teknologi nuklirnya untuk hal-hal yang bermanfaat untuk manusia dan kemanusiaan,".s "Dengan komitmennya itu Indonesia berhak untuk mendapatkan kompensasi dari negara-negara maju yang mendukung pemusnahan senjata nuklir," lanjut Nadjib.

Peranan penggunaan energy nuklir di Indonesia meliputi banyak hal mulai dari pertanian, sumber energi dan teknologi lainnya.

Berikut adalah contoh  pemanfaatan nuklir di Indonesia

-Peran iptek nuklir dalam pemuliaan tanaman di Indonesia
     Dikutip dari Soeranto (BATAN) dalam bidang pemuliaan tanaman metoda mutasi dapat meningkatkan keragaman genetic tanaman sehingga memungkinkan pemulia melakukan seleksi genotype tanaman sesuai dengan tujuan pemuliaan yang dikehendaki. Mutasi induk dapat dilakukan pada tanaman dengan perlakuan bahan mutagen tertentu  terhadap organ reproduksi tanaman seperti biji, stek batang, serbuk sari, akar rhizome, kultur jaringan dan sebagainya. Apabila Proses mutasi alami terjadi secara sangat lambat maka percepatan , frekuensi dan spectrum mutasi tanaman dapat diinduksi dengan perlakuan bahan mutagen tertentu (IAEA,1977;Novak dkk.,1992;VanHarten,1998). Pada umumnya bahan mutagen bersifat radioaktif dan memiliki energy tinggi yang berasal dari hasil reaksi nuklir.
-pembangkit listrik tenaga nuklir
     Kebutuhan listrik nasional dari tahun ketahun semakin meningkat kebutuhannya ,mulai dari rumahtangga, industri dll. Seiring dengan kemajuan teknologi, manusia dituntut untuk selalu berinovasi untuk menemukan sumber energy yang ramah lingkungan, murah dan efisien. Dikutip dari jurnal Agus Suyono (BATAN­) Pemerintah Indonesia menaruh perhatian yang besar terhadap isu perubahan iklim global. Hal ini terlihat dari kebijakan, peraturan dan program yang telah dikeluarkan hingga saat ini dalam rangka mitigasi dan adaptasigas rumah kaca (GRK). Pada pertemuan G-20 di Pittsburgh bulan September 2009, Pemerintah Indonesia mengeluarkan komitmen untuk menurunkan emisi GRK di Indonesia sebesar 26 persen pada 2020. Komitmen pengurangan emisi ini merupakan salah satu aksi mitigasi perubahan iklim dan untuk sektor energi diharapkan dapat mencapai penurunan emisi kurang lebih 6 persen. Salah satu opsi untuk mengurangi emisi di sektor energi adalah dengan menggunakan PLTN.


Daftar Pustaka

-   -  IAEA,1977;Novak dkk.,1992;VanHarten,1998,          http://blog.ub.ac.id/fahriansyahnurafandi/files/2013/03/PERAN-IPTEK-NUKLIR-DALAM-PEMULIAAN-TANAMAN.pdf

-      -    Sugiyono, Agus.2010.”Peran PLTN Dalam Mendukung Komitmen Pemerintah Untuk Mengurangi Emisi CO2 Prosiding Seminar Nasional Pengembangan Energi Nuklir III. Jakarta. Tahun 2010

-        -    MoE, “Summary for Policy Makers: Indonesia Second National Communication Under The United Nations Framework Convention on Climate Change”, State Ministry for the Environment, Tahun 2009.

 












Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.