.

Selasa, 26 September 2017

Resensi Buku : Analisis Ergonomis Kelayakan Pabrik



“Analisis Ergonomis Kelayakan Pabrik”


A.          Identitas Buku






Judul Buku           : Analisis Ergonomi Kelayakan Pabrik
Nama Pengarang       : Dr. Gempur Santoso, Drs., M.Kes
Nama Penerbit           : Jakarta Prestasi Pustaka Publisher 2006
Tempat Terbit            : Jakarta
Tahun Terbit              : Cetakan Pertama, Februari 2006
Jumlah Halaman       : 120 halaman

2. Tujuan Pengarang Buku
Membantu pembaca dalam menentukan pilihan yang tepat dalam rangka pendirian/pengembangan pabrik agar terhindar dari kegagalan dengan menjelaskan aspek-aspek mana saja yang perlu dianalisis sehingga akan didapati suatu pabrik yang memberikan keuntungan secara ekonomis,memberikan kesejahteraan masyarakat serta lingkungan sekitar.

3. Pokok-Pokok/Ringkasan Isi Buku
Dengan adanya permintaan yang lebih tinggi diandingan stok barang yang ada ini memaksa seorang pengusaha untuk memikirkan strategi membuat pabrik untuk dapat memenuhi seluruh permintaan dan tidak melupakan tujuan utama yaitu meningkatkan profit yang didapat, namun dewasa ini banyak pelaku usaha yang mendirikan pabrik tanpa memikirkan aspek-aspek pengaruh yang ditimbulkan, seperti contoh kasus terbaru yaitu penggusuran lahan di Aceh yang berujung dengan bentrok antara petani dengan aparat setempat demi kelancaran pembebasan lahan yang nanti nya akan di bangun pabrik negara tetangga, serta yang beberapa bulan lalu menjadi trending topik dalam pemberitaan Indonesia yaitu pembakaran hutan di Kalimantan yang rencananya akan dijadikan perkebunan kelapa sawit oleh pengusaha asing juga. Tentu saja ini bukan memberikan efek positif bagi lingkungan dan warga sekitar, hal ini menunjukkan bahwa pelaku usaha di Indonesia belum sepenuh nya menerapkan peraturan kelayakan mendirikan sebuah pabrik yang akkhir nya bukan memberikan efek positif tapi malah membuat sumber masalah yang berakhir dengan konflik, maka dari itu perlu lah dilakukan penelitian terlebih dahulu sebelum kita melangkah untuk mengambil keputusan mendirikan sebuah pabrik, mulai dari aspek sosial, apakah dengan adanya pabrik tersebut lalu lintas semakin lancar, aspek budaya, apakah pabrik yang akan didirikan tidak bertentangan dengat adat sekitar,dan aspek ekonomi yaitu apakah dengn adanya pabrik tersebut dapat meningkatkan pendapatan perkapita warga sekitar.
Selain ketiga aspek diatas, masih perlu diadakan juga penelitian tentang aspek hukum yaitu dengan mengkaji legalitas usulan pendirian pabrik karena lokasi adalah hal yang paling fital dalam langkah pertama pendirian sebuah pabrik, sebab harus dilakukan penelitian terlebih dahulu dar segi ketersediaan bahan baku di daerah tersebut, ketersedian tenaga kerja,ketersediaan alat-alat pendukung. Setelah terpilih nya lokasi yang tepat menurut penelitian, baru lah mnginjak aspek pasar/pemasaran, ini meliputi potensial konsumen akan produk yang akan kita produksi dan daya beli dari konsumen tersebut, kemudian aspek manajemen yaitu konsep dasar pabrik yang akan diterapkan demi tercapai nya tujuan dari pendirian pabrik tersebut dari mulai waktu pelaksanaan pembangunan pabrik sampai ke manajemen operasional pabrik tersebut. Kemudian menginjak pada aspek keuangan yaitu berkaitan dengan jumlah modal dan dari mana sumber modal tersebut. Yang tidak kalah penting adalah kondisi ergonomis dari didirikan nya pabrik tersebut, agar tercapai nya kondisi lingkungan kerja yang sehat dan dapat memberikan efek positif pada saat kegiatan kerja berlangsung. Seperti pendapat dari Sritomo Wignjosoebroto bahwa perancangan perlatan dan fasilitas kerja dengan memperhatikan faktor-faktor manusia dan lingkungan sekitar, ini meliputi pemakaian bahan kimia berbahya, faktor fisik seperti kebisingan, getaran, dan temperature, faktor biologi sampai dengan faktor kerja seperti keadaan momoton,kecemasan, antroprometri dan kelelahan.
   

4. Keunggulan Buku
Memberikan pemahaman yang lebih luas akan penting nya diadakan penelitian tentang aspek-aspek pendirian sebuah pabrik,serta penjelasan yang mendetail mengenai aspek-aspek yang perlu dikaji dalam penelitian tersebut, yaitu dengan adanya contoh grafik dari sebuah pengambilan data ketersediaan bahan baku dari suatu wilayah serta perhitungan-perhitungan tentang kelayakan suatu wilayah serta pemilihan kalimat yang mudah dipahami.



5. Kelemahan Buku
Kelemahan dari buku ini adalah ada nya pencetakan yang tidak jelas atau bahkan terpotong penjelasan nya karena kurang sempurna nya pencetakan buku ini dan juga susah nya mencari buku ini sebab penerbit hanya menerbitkan 5 exemplar saja di Indonesia.


6. Saran Pada Penyaji Buku
Buku ini sangat bagus dibaca semua kalangan apalagi tepat sasaran jika sang pelaku bisnis yang berencana untuk mendirikan sebuah pabrik, ini sangat membantu pembaca untuk lebih memperhatikan aspek-aspek sebelum diambil keputusan untuk mendirikan sebuah pabrik, sebaikya penulis lebih banyak menerbitkan buku ini supaya banyak pelaku bisnis yang tidak asal dalam merencanakan mendirikan sebuah pabrik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.