Nama Penulis : Daryanto
Ilsustrasi Cover : Satu Nusa Studio
Cetakan 1 : Oktober 2010
Diterbitkan Oleh : PT. SARANA TUTORIAL NURANI SEJAHTERA
Distributor : CV. YRAMA WIDYA
Jumlah halaman : 272
ISBN : 978-602-8837-22-4
Ilmu Bahan Logam (Metalurgi) dapat di golongkan dalam kelompok logam ferro
yaitu yang mengandung besi, dan logam non ferro atau logam bukan besi.
Dari semua jenis logam dapat digolongkan menjadi logam murni dan logam paduan. Logam paduan artinya logam yang di campur dengan logam lain atau bahkan di campur dengan bukan logam.
Dari semua jenis logam dapat digolongkan menjadi logam murni dan logam paduan. Logam paduan artinya logam yang di campur dengan logam lain atau bahkan di campur dengan bukan logam.
Ilmu bahan logam atau di sebut juga metalurgi adalah suatu pengetahuan
tentang logam-logam yang menjelaskan tentang sifat-sifat, struktur, pembuatan,
pengerjaan dan penggunaan dari logam dan paduanya. Setiap orang yang ber
kecimpung dalam pekerjaan teknik, seharusnya mempunyai pengetahuan memadai
tentang bahan-bahan yang akan dikerjakan.
Bagi mereka diharapkan memiliki pengetahuan mengenai jenis-jenis dan
sifat-sifat bahan yang akan dikerjakan
terebut, melalui berbagai cara dan percobaan. Seperti kebanyakan upaya engenering, proses pemilihan bahan
adalah suatu proses menyelasaikan masalah. Lebih dari itu mereka juga harus bisa
memilih bahan paling tepat dan sesuai dengan kebutuhan khusus. Hal tersebut
berarti harus memperhatikan jenis dan sifat bahan selama proses pebentukannya
daan perilaku selama penggunaannya ( seperti sifat mampu las, mampu bentuk,
mampu di kerjakan mesin, stabilitas listrik, ketahanan terhadap korosi,
perbaikan dan perawatan ) dan demikian pula masalah biaya dan pengadaanya.
Prinsip utama adalah bahwa setiap bahan berkaitan erat sekali dengan struktur
intern bahan itu sendiri, dimana struktur intern bahn tersebut mencangkup
atom-atom dan susunan di dalam suatu kristal, molekul atau struktur mikro.
Struktur dalam bahan bisa berubah bila terjadi deformasi, karena itu terjadi
perubahan sifat-sifat ( misalnya kekuatan, kekerasan dan kekenyalannya ).
Proses perlakuan panas juga dapat berpengaruh atas struktur dalam bahan.
Oleh karena itu sifat dan perilaku bahan merupakan cerminan dari struktur
di dalamnya. Bila perlu sifat khusus dari bahan harus selalu di perhatikan,
karena bila struktur intern bahan berubah selama pengolahannya atau
pemakaianya, akan terjadi pula perubahan sifat bahan tersebut.
Dalam buku ini, di jelaskan mengenai pengenalan logam dan paduan, proses
pembuatan besi kasar dan baja, dan dagram pencampuran logam. Buku ini di kemas
sedemikian rupa sehingga orang yang belum mengenal ilmu logam dapat mengerti
isi buku. Isi dari pada buku juga detail, terdapat diagram, gambar, rumus-rumus
daan reaaksi kimia yang dapat membantu pembaca untuk lebih mengenal ilmu logam.
Cover buku ini memang sederhana tapi dari cover tersebut kita dapat mengetahui
kalau buku ini berisi mengenai ilmu logam, karena terdapat tulisan besar
tentang besi dan baja.
Dalam buku ini terdapat banyak pelajaran yang kita dapatkan di setiap
babnya seperti teknologi bahan, menempa logam, teknik pemotongan dan
pengelasan, pengecoran logam, pengerjaan dingin dan perlakuan panas. Dengan
begitu menurut saya buku ini sangat cocok di pelajari untuk mempelajaari ilmu
bahan bagi orang awam atau yang belum mengerti tentang ilmu bahan.
Ditulis oleh :
A. D. Sayogi
21 September 2017
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.