.

Jumat, 30 September 2016

Artikel Ilmiah : Ergonomic Work



ERGONOMI TEMPAT KERJA

PENDAHULUAN

Abstrak

Ergonomi berasal dari bahasa Latin yaitu ERGON (KERJA) dan NOMOS (HUKUM ALAM) dan dapat didefenisikan sebagai studi tentang aspek-aspek manusia dalam lingkungan kerjanya yang ditinjau secara anatomi, fisiologi, spokologi, erngineering, manajemen dan desain/perancanagan. Ergonomic berkenaan pula dengan optimasi, efesiensi, kesehatan, keselamatan dan kenyamanan manusia di tempat kerja, di rumah, dan tempat-tempat rekreasi. Ergonomi yaitu ilmu yang penerapanya berusaha untuk menyerasikan pekerjaan dan lingkungan terhadap orang atau sebaliknya dengan tujuan tercapainya produktivitas dan efisiensi yang setinggi-tingginya melalui pemanfaatan factor manusia seoptimal-optimalnya. (Dr. Suma’mur P.K, M.Sc : 1989 hal 1 ). Ergonomi adalah komponen kegiatan dalam ruang lingkup hiperkes yang antara lain meliputi penyerasian pekerjaan terhadap tenaga kerja secara timbale balik untuk efisiensi dan kenyamanan kerja.

LATAR BELAKANG

Perkembangan teknologi saat ini begitu pesat, sehingga peralatan sudah menjadi kebutuhan pokok pada lapangan pekerjaan.Artinya peralatan dan teknologi merupakan salah satu penunjang yang penting dalam upaya meningkatkan produktivitas untuk berbagai jenis pekerjaan. Disamping itu,akan terjadi dampak negatifnya bila kita kurang waspada menghadapi bahaya potensial yang mungkin akan timbul. Hal ini tentunya dapat di cegah dengan adanya antisipasi berbagai resiko. Antara lin kemungkinan terjadinya penyakit akibat kerja, penyakit yang berhubungan dengan pekerjaan dan kecelakaan akibat kerja yang dapat menyebkan kecacataan dan kematian. Antisipasi ini harus dilakukan oleh semua pihak dengan cara penyesuaian antara pekerja, proses kerja dan lingkungan kerja. Pendekatan ini dikenal sebagai pendekatan ergonomic.

            Rumusan masalah
        Rumusan masalah yang kiranya dapat di susun dalam topic kali ini antara lain:
1.      Apakah yang dimaksud dengan ergonomi ditempat kerja?
2.      Apakah tujuan dari ergonomi di tempat kerja?
3.      Apa manfaat pelaksanaan dari ergonomi ditempat kerja?
            Ergonomi mempelajari perilaku manusia dalam kaitannya dengan pekerjaan manusia. Sasaran penelitian ergonomi ialah manusia pada saat bekerja dalam lingkungan. Secara singkat dapat dikatakan bahwa ergonomi ialah penyesuaian tugas pekerjaan dengan kondisi tubuh manusia ialah untuk menurunkan stress atau tekanan yang akan dihadapi. Salah satu upaya yang dilakukan antara lain menyesuaikan ukuran tempat kerja dengan dimensi tubuh agar tidak melelahkan, pengaturan suhu, cahaya dan kelembapan. Hal ini bertujuan agar sesuai dengan kebutuhan tubuh manusia. Ada salah satu definisi yang menyebutkan bahwa ergonomi bertujuan untuk “fitting the job to the worker”. Ergonomi juga bertujuan  sebagai ilmu terapan biologi manusia dan hubungannya dengan ilmu teknik bagi pekerja dan lingkungan kerjanya, agar mendapatkan kepuasan kerja yang maksimal selain meningkatkan produktivitasnya. (ILO)
.                     
            Pelaksanaan dan penerapan ergonomi di tempat kerja di mulai dari yang sederhana dan pada tingkat individual terlebih dahulu. Rancangan ergonomi akan dapat meningkatkan efisiensi, efektivitas dan produktivitas kerja, serta dapat menciptakan system serta lingkungan yang cocok, aman, nyaman dan sehat.
       Adapun tujuan penerapan ergonomic adalah sebagai berikut :
1.      Meningkatkan kesejahteraan fisik dan mental dengan meniadakan beban kerja tambahan(fisik dan mental), mencegah penyakit akibat kerja, dan meningkatkan kepuasan kerja
2.      Meningkatkan kesejahteraan social dengan jalan meningkatkan kualitas kontak sesame pekerja, pengorganisasian yang lebih baik dan menghidupkan system kebersamaan dalam tempat kerja.
3.      Berkontribusi di dalam keseimbangan rasional antara aspek-aspek teknik, ekonomi, antropologi dan budaya dari sistem manusia-mesin untuk tujuan meningkatkan efisiensi sistem manusia-mesin.

Manfaat Ergonomi
1.       Menurunnya angka kesakitan akibat kerja.
2.       Menurunnya kecelakaan kerja.
3.       Biaya pengobatan dan kompensasi berkurang.
4.       Stress akibat kerja berkurang.
5.       Produktivitas membaik.
6.       Alur kerja bertambah baik.
7.       Rasa aman karena bebas dari gangguan cedera.
8.       Kepuasan kerja meningkat


KESIMPULAN

Penerapan Ergonomi di tempat kerja bertujuan agar pekerja saat bekerja selalu dalam keadaan sehat, nyaman, selamat, produktif dan sejahtera. Untuk dapat mencapai tujuan tersebut, perlu kemauan, kemampuan dan kerjasama yang baik dari semua pihak. Pihak pemerintah dalam hal ini Departemen Kesehatan sebagai lembaga yang bertanggungjawab terhadap kesehatan masyarakat, membuat berbagai peraturan, petunjuk teknis dan pedoman K3 di Tempat Kerja serta menjalin kerjasama lintas program maupun lintas sektor terkait dalam pembinaannya

                                                            SARAN

Pendekatan disiplin ergonomi diarahkan pada upaya memperbaiki performansi kerja manusia seperti menambah kecepatan kerja, accuracy, keselamatan kerja disamping untuk mengurangi energi kerja yang berlebihan serta mengurangi datangnya kelelahan yang terlalu cepat.


Daftar Pustaka

Nurmianto, Eko. 2008, “Ergonomi Konsep Dasar dan Aplikasinya”, Guna Widya : Surabaya
Suma’mur, 1989, “Ergonomi Untuk Produktivitas Kerja”, PT Temprint: Jakarta
      Cermin Dunia Kedokteran No. 154, 2007
Pusat Kesehatan Kerja Departemen Kesehatan RI




6 komentar:

  1. @B24-SEPTI
    Artikel Ergonomic Work ini sangat membantu kita untuk merancang Rancangan ergonomi akan dapat meningkatkan efisiensi, efektivitas dan produktivitas kerja, serta dapat menciptakan system serta lingkungan yang cocok, aman, nyaman dan sehat.

    BalasHapus
  2. @B-25 Diky

    Artikel yang bermanfaat ,perlu nya Penerapan Ergonomi di tempat kerja bertujuan agar pekerja saat bekerja selalu dalam keadaan sehat, nyaman.

    BalasHapus
  3. @B13-ALFAN
    Komentar :
    Artikel ini sangat membantu dalam menerapkan Argonomic Work sehingga para pekerja dapat lebih diperhatikan dalam hal kenyamanan, kesejahteraan, Kesehatan dan Keselamatan kerja
    Saran :
    Perlu adanya studi kasus yang menjelaskan tentang perusahaan yang memakai sistem ergonomic work sehingga kita tahu fakta tentang manfaat dari sistem ergonomic work.

    BalasHapus
  4. @B16-KRISNA
    komentar : artikel penerapan ergonomi ini sangat membantu bagi para pekerja maupun para pelaku usaha, agar dapat bekerja dangan sehat, nyaman dan diperoleh efektivitas produksi yang maksimal. terimakasih

    BalasHapus
  5. @B18-Nova

    Komentar : Artikel diatas sangat memberikan informasi penting mengenai Ergonomic Work kepada pembaca.

    Saran : Perlu ditambahkan gambar yang mendukung mengenai ergonomic work tersebut.

    BalasHapus
  6. @B08-ARIF
    Komentar:
    DEngan kita mempelajari ilmu argonomi ini kita akan memperoleh manfaat yang bayak terutama dalam lingkungan bekerja kita, dengan adanya ilmu ini juga kita dapat tahu bagai mana cara-cara yang tepat dan memudahkan dalam bekerja.
    Saran: Perbanyak gambar-gambar yang membuat mengerti supaya kita dapat tahu dengan mudah.

    BalasHapus

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.